By Herdian Wibisono

BLOG PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA

PTK- Penelitian Tindakan Kelas (Jilid 3)

Tuesday, July 1, 2014

BAB II Kajian Teori dan Pustaka

Pada bab II ini kajian pustaka hanya dimaksudkan untuk memberi petunjuk bahwa suatu tindakan itu benar secara teoritis. Jadi tidak ada tuntutan yang mendasar untuk menguji teori yang sudah ada.
Adapun isi dalam bab II ini adalah :
1. Teori-teori terkait yang memberi arah/petunjuk tentang variabel permasalahan yang dipecahkan serta variabel tindakan yang digunakan untuk mengatasinya.
2. usaha peneliti memberikan argumen teoritis bahwa tindakan yang diambil didukung oleh referensi yang ada sehingga secara teoritis tindakan tersebut memiliki dukungan.
3. Action tertentu dimungkinkan dapat meningkatkan mutu KBM, tetapi tidak untuk membuktikan teori. Dari uraian itu tergambar kerangka berpikir yang memberikan langkah dan arah penelitian tindakan.
4. Hipotesis tindakan (jika ada).
Dari uraian di atas dapat disimpulkan bahwa isi dalam kajian teori dan pustaka menguraikan tentang masing-masing variabel penelitian tindakan kelas yang dikaitkan dengan teori yang ada.

No comments:

Post a Comment